![]() |
LUHUT BINSAR PANJAITAN |
Saya dua kali ketemu beliau,
diundang sekedar ngopi-ngopi dan cerita sana sini. Tidak ramai-ramai karena
saya lebih suka ngobrol secara pribadi..
Pak Luhut Binsar Pandjaitan
adalah tipikal yang lugas dan blak-blakan. Tidak jaim dan tidak merasa tinggi
meski beliau adalah seorang Jenderal dan pemilik grup perusahaan besar. Hangat
dan kocak, terutama ketika menyindir banyak tokoh yang haus kekuasaan.
Saya bertanya padanya,
"Kenapa tidak istirahat saja? Apa yang bapak tidak punya?" Dengan
logat bataknya yang kental, beliau menjawab, "Saya gak punya apa-apa.
Belum berbuat apa-apa..". Saya pun terdiam. Kata-katanya dalam..
Melihat foto beliau yang saya
"curi" dari postingan pak Peter F. Gontha, saya sungguh terharu.
Akhirnya saya dapat juga foto wajah lelah beliau karena dalam setiap kesempatan
yang saya lihat hanyalah energinya saja. Energi yang tidak habis-habisnya untuk
menjadikan negeri ini lebih baik dari sebelumnya.
Pak Luhut adalah salah seorang
ahli strategi di belakang Presiden Jokowi. Pada beliaulah Presiden banyak
belajar mengatasi berbagai macam masalah. Beliau seperti bapaknya..
Sehat terus, bapakku.. Kapan kita
ngopi lagi berdua?